Apalagi jika angka nyawa melayang di jalan raya itu ditambahkan dengan jumlah nyawa melayang di jalan raya sepanjang tahun, maka angka meninggal akibat kecelakaan lalu lintas merupakan masalah yang perlu mendapatkan perhatian khusus.
Dibading tahun-tahun sebelumnya, pada mudik lebaran tahun 2014 sampai H+4 terlihat kecenderungan menurun korban tewas dijalan raya akibat kecelakaan, namun dari angka korban tewas dan luka berat persoalan berlalu lintas di jalan raya masih memerlukan perhatian semua pihak.
Bahkan dari kecelakaan yang terjadi dominan melibatkan pengguna sepeda motor. Berikut adalah besaran angka meninggal dunia, luka berat dan luka ringan dijalan raya pada arus mudik-balik lebaran dari tahun 2009-2014.
Berdasarkan angka kecelakaan dan korban pada arus mudik lebaran seperti dikemukakan di atas, pada dasarnya kecelakaan yang terjadi pada dasarnya masih didominasi kecelakaan yang melibatkan sepeda motor. Berdasarkan data pada H+3 mudik 2014 dari angka kecelakaan 2893 kecelakaan, tercatat 2743 kecelakaan melibatkan pengguna sepeda motor. Hal ini tentu menjadi kewaspadaan pengguna sepeda motor untuk lebih berhati-hati dan meningkatkan disiplin dan kepatuhan pada aturan berkendaraan djalan raya, sehingga hilangnya nyawa dapat diminimalisasi akibat kecelakaan. (dh-1)